Jakarta | Faktual86.com : Setiap tahun, umat kristiani memperingati Hari Wafat Yesus Kristus, atau juga dikenal sebagai Jumat Agung. Di tahun 2025, peringatan ini jatuh pada hari Jumat, 18 April 2025 dua hari sebelum Hari Raya Paskah.
Begitupun dengan Gereja Hati Kudus Paroki Kramat, dimana Misa atau Ibadah di hari Jumat Agung yang sebelumnya diadakan Misa Kamis Putih akan berlangsung hingga besok Hari Sabtu Suci dan Puncaknya pada Hari Minggu Paskah.
Ibadah Misa Jumat Agung dipimipin oleh Pastor Jimmy OFM,
Didampingi Pastor Paroki yaitu Romo Alfonrinus Gregorius Pontus OFM, Romo Matheos Purba OFM dan Romo Yustinus Semiun OFM. pada Misa jam 3 sore WIB.
Upacara Misa diawalli Konselebrasi , Konselebrasi adalah kegiatan ibadah dalam agama Kristen di mana beberapa pendeta memimpin perayaan Ekaristi bersama. Kata konselebrasi berasal dari bahasa Latin con + celebrare yang berarti "merayakan bersama.
Beberapa Pastor memimpin perayaan Ekaristi masuk dengan perarakan dari luar Gereja diiringi oleh Prodiakon, putri putri Altar yang biasa disebut misdinar.
Panitia Paskah kali ini dari Wilayah 6 diketuai oleh ibu Pormina Silaen dimana tugas panitia adalah mengatur agenda Tri Hari Suci diawali Minggu Palma, Kamis Putih, Jumat Agung dan Sabtu Suci.
Dibantu tugas tata tertib dari Wilayah 1 dari 5 lingkungan, Lingkungan Yakobus Zebedeus, Lingkungan Petrus, Lingkungan Faustina, Lingkungan Yohanes dan Lingkungan Padre Pio.
Umat yang hadir pada Misa Jumat Agung ini tumpah ruah hingga diluar area Gereja, dan yang sangat dinantikan umat adalah wujud Gereja Paroki Kramat yang baru selesai di renovasi dari bulan Juni 2024, hingga bisa digunakan tepat waktu di Hari Sakral umat Katolik Paroki Kramat dengan interior yang baru hingga menambah kekhusyukan ibadah misa Paskah.
Tema Khotbah Jumat Agung diambil dari injil Yohanes tentang kisah Yesus Kristus sebelum ditangkap dan disalib.
Adapun Tradisi pembacaan atau pelantunan teks passio Jumat Agung merupakan bagian dari peringatan akan sengsara Kristus. Selain saat Jumat Agung, teks passio juga dibacakan dalam liturgi Minggu Palma.
Dikutip dari buku Warna-Warni Wajah Gereja tulisan RF Bhanu Viktorahadi Pr, istilah passio berasal dari bahasa Latin yang berarti 'sengsara'. Kata ini diambil dari kalimat awal dalam nyanyian liturgis 'Passio Domini Nostri Iesu Christi', yang artinya 'Sengsara Tuhan kita Yesus Kristus'.
Gereja Hati Kudus adalah sebuah gereja paroki Katolik yang berlokasi di Jakarta Pusat, Indonesia. Gereja ini merupakan pusat dari Paroki Kramat dalam Keuskupan Agung Jakarta. Gereja Hati Kudus dinamai menurut Hati Kudus Yesus, sebuah devosi dalam Gereja Katolik. Gereja ini berada dalam reksa pastoral tarekat Ordo Fratrum Minorum (OFM).
*Sejarah singkat Paroki Kramat :*
Pada tahun 1929, pelayanan di Paroki Kramat diserahkan kepada Ordo Fransiskan (OFM). Hal ini diawali pada tahun 1927 saat Kardinal Willem Marinus van Rossum, C.Ss.R., Prefek Propaganda Fide, mengirimkan sebuah surat kepada Fransiskan Belanda.
*Hati Kudus Yesus atau Hati Yesus yang Maha Kudus adalah sebuah devosi rohani kepada hati fisik Yesus yang menjadi lambang dari cinta ilahi kepada umat manusia.(Red).