Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan


Indeks Berita

Bhabinkamtibmas Polsek Juhar Warga Bantu Memetik Hasil Tani Warga di Desa Sugihen

Kamis | Maret 06, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-03-06T08:53:56Z

Foto : Bhabinkamtibmas membantu warga panen hasil kebun jagung di Desa Suggihen Kecamatan Juhar Kabupaten Karo


Tanah Karo | Faktual86.com : Bhabinkamtibmas Polsek Juhar Bripka Toni Susanto Surbakti turun ke pertanian rakyat, dan ikut membatu warga, untuk memanen hasil panen jagung yang ada di Desa Suggihen Kecamatan Juhar Kabupaten Karo, pada Kamis (6/3/2025).


Hal ini dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Juhar Bripka Toni Susanto Surbakti, untuk menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan dengan masyarakat serta menciptakan situasi yang aman dan kondusif. 


Disamping itu, kegiatan ini juga merupakan bagian dari Cooling System, di mana polisi hadir langsung di tengah masyarakat untuk berinteraksi, mendengarkan aspirasi warga, serta mengantisipasi potensi gangguan kamtibmas. Selain itu, Bripka Toni juga memanfaatkan kesempatan ini untuk memberikan sosialisasi terkait keamanan lingkungan serta membagikan nomor HP dinasnya agar masyarakat mudah menghubungi jika membutuhkan bantuan kepolisian.


Dalam hal ini, Kapolsek Juhar AKP Anggiat Nainggolan, S.H. menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan agar personel kepolisian semakin dikenal dan dekat dengan masyarakat, sehingga kehadiran polisi dapat dirasakan langsung oleh warga.


"Kami ingin membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat agar segala bentuk permasalahan keamanan dapat segera ditindaklanjuti. Kehadiran polisi tidak hanya sebatas penegakan hukum, tetapi juga sebagai mitra dan sahabat masyarakat," tutup Kapolsek.


Dengan turunnya Bhabinkamtibmas Polsek Juhar Bripka Toni Susanto Surbakti, dengan gigihnya membantu petani yang ada di desa Suggihen. Warga desa menyambut baik atas kegiatan Bhabinkamtibmas yang langsung turun ke pertanian warga dan mau membantu petani dalam. mengutip hasil taninya.


Polisi tidak hanya sekadar hadir, tetapi polisi juga ikut serta dalam kegiatan warga, seperti membantu petani dalam mengutip hasil taninya. Dengan adanya interaksi langsung ini, diharapkan sinergi antara kepolisian dan masyarakat semakin kuat demi menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis. (Pangab). 

×
Berita Terbaru Update